Nonton Naruto Classic Episode 4 Review
1. Perkenalan
Naruto, Sakura, dan Sasuke mengadakan pertemuan pertama
dengan pemimpin Tim 7, Kakashi Hatake. Setelah masing-masing memperkenalkan
diri, Kakashi menjelaskan bahwa ia tidak akan langsung menerima mereka begitu
saja sebagai tim. Ia terlebih dahulu akan menguji kelayakan mereka sebagai
Genin melalui ujian yang dijadwalkan esok hari.
Kakashi memerintahkan Tim 7 untuk datang ke tempat latihan
pukul lima pagi dan melarang mereka sarapan terlebih dahulu, agar tidak muntah
saat ujian berlangsung. Keesokan harinya, Tim 7 datang tepat waktu meski dalam
kondisi mengantuk. Namun, Kakashi baru muncul pukul sepuluh pagi, membuat
mereka kesal karena keterlambatannya.
2. Misi
Saat ujian dimulai, Kakashi memberi misi kepada Tim 7 untuk
merebut dua lonceng darinya sebelum pukul 12 siang. Siapa pun yang gagal tidak
akan mendapat jatah makan siang. Dari situ, Naruto, Sasuke, dan Sakura akhirnya
menyadari alasan Kakashi melarang mereka sarapan adalah agar mereka mengikuti
ujian Genin dalam keadaan lapar.
Sakura keheranan dan bertanya mengapa hanya ada 2 lonceng.
Kakashi pun menjelaskan bahwa memang hanya ada dua lonceng, karena jika Naruto,
Sakura, dan Sasuke gagal merebutnya, salah satu anggota tim—atau bahkan mereka
bertiga sekaligus—akan dicabut status Genin-nya dan dikembalikan menjadi murid
Akademi.
Kakashi juga mengizinkan mereka bertarung dengan serius,
dengan tekad penuh untuk “menghabisi” dirinya demi merebut lonceng.
3. Naruto vs Kakashi
Ujian pun dimulai. Naruto langsung menantang Kakashi dalam
pertarungan Taijutsu, tetapi Kakashi dengan mudah menghindari setiap
serangannya. Pada akhirnya, Kakashi melancarkan jurus Sennen Goroshi, membuat
tubuh Naruto terlempar tinggi ke udara hingga akhirnya tercebur ke dalam
sungai.
Tak lama, 7 Kage Bunshin Naruto muncul dari dalam air dan
langsung berlari menyerang Kakashi. Kakashi bersiap menghadapi mereka, namun
tiba-tiba satu Kage Bunshin tambahan menyergapnya dari belakang.
6 Kage Bunshin lainnya menahan tubuh Kakashi dari depan,
sementara satu lagi melompat, bersiap meninju Kakashi yang tampak tak berdaya.
Akan tetapi, Kakashi mendadak menghilang, membuat Naruto justru meninju Kage
Bunshinnya sendiri.
4. Naruto Terjebak
Naruto dan 8 Kage Bunshinnya kemudian saling tuduh, yakin
bahwa di antara mereka ada Kakashi yang sedang menyamar. Pertengkaran itu berujung
kacau, hingga para Kage Bunshin saling menghajar satu sama lain. Akibatnya,
Naruto sendiri yang justru babak belur terkena senjata makan tuan dari
jurusnya.
Sesaat kemudian, Naruto merasa senang saat melihat sebuah
lonceng jatuh di dekat pohon. Ia mengira Kakashi ceroboh dan menjatuhkannya
ketika terburu-buru kabur dari serbuan Kage Bunshin.
Namun, begitu Naruto mencoba mengambil lonceng tersebut, tiba-tiba kedua kakinya terjerat tali hingga tubuhnya tergantung di atas pohon. Kakashi pun muncul dan mengejek Naruto, menyebutnya bodoh karena begitu mudah terkena jebakan.
Post a Comment